TASIKMALAYA JAWA BARAT OnNewsOne.com – Curah hujan dengan intensitas tinggi telah mengakibatkan longsoran tebing menutupi akses jalan di Kampung Campaka Desa Cikondang Kecamatan Cineam Kabupaten Tasikmalaya, Sabtu (17/12/22)
Bhabinkamtibmas Desa Cikondang, BRIPKA Deni Ramdani bersinergi dengan warga, gotong royong membuka akses jalan.
Kapolsek Cineam Polres Tasikmalaya Kota AKP Dede Darmawan mengatakan bahwa longsoran tebing telah menutup akses jalan.
“Bhabinkamtibmas bersama warga gotong royong membuka akses jalan agar dapat digunakan warga beraktifitas,” ungkapnya, Minggu (18/12/22)
Ia menjelaskan, longsornya tebing dikarenakan curah hujan dengan intensitas tinggi,.
“Alhamdulilah sast kejadian tidak ada korban jiwa,” jelasnya
Kapolsek Cineam menambahkan, beekat gotong royong warga dan Bha inkamtibmas, akses jalan sudah dapat digunakan lagi beraktifitas warga.
“Dengan gotong royong, sebagai upaya menjalin silaturahmi dan kemitraan dengan warga, dalam upaya menciptakan kondusifitas kamtibmas,” pungkasnya