TASIKMALAYA, OneNewsOne.com — Kisah Ibu yang terjatuh dan mengalami luka berdarah dibagian kepala belakang oleh ulah kedua anaknya yang berkelahi telah menempuh jalan damai kembali Kerumahnya di wilayah Mangunreja.
“Bagaimanapun mereka itu anak kandung saya, saat berkelahi saya melerai dan terdorong hinga jatuh dan luka, intinya saya memaafkan kedua anak saya” ujar Ibu (E) kepada wartawan.
Kejadian awalnya kedua kakak beradik yaitu ZM(29) dan SH(24) berkelahi di rumahnya di Desa Margajaya, Kecamatan Mangunreja, Kabupaten Tasikmalaya, Jumat malam tanggal (13/5/2022) , dan dilerai oleh Ibunya (E), hingga yang melerai jatuh dan terbentur ketembok dengan luka berdarah dibagian kepala belakang hingga dilarikan ke RS SMC Singaparna Kab.Tasikmalaya.
Awal sebelum terjadi perkelahian kakak beradik tersebut di ceritakan Panit II Reskrim Polsek Singaparna Bripka Dwi santoso, yang dihimpun dari hasil pemeriksaan Kedua pelaku yang berkelahi ,serta dari korban dan saksi saksi,
“Kejadiannya berawal saat ZM dan SH mengamen di area Alun-alun Singaparna. Kemudian SH pulang mendahului ZM yang sebagai kakaknya menuju rumah dan ZM pun marah hingga terjadi perkelahian, namun Jalur islah yang ditempuh karena masih keluarga. Ibunya juga tidak melapor,” demikian ujar Dwi, (Hy)